Jonas Salean Gratiskan PBB bagi Warga Kota Kupang

Jonas Salean
Jonas Salean

Kupang, Savanaparadise.com,- Pemerintah Kota Kupang akan menggratiskan Pajak Bumi dan Bangunan bagi warga pada tahun 2017 mendatang. Untuk tahap awal, gratis bayar PBB ini diperuntukkan untuk warga yang nilai PBB-nya dibawah Rp250. 000. Selanjutnya penggratisan PBB akan menyentuh warga yang nilai PBB-nya dibawah Rp 1.000.000,.

” Saya sudah siapkan lagi program gratis untuk masyakat Kota Kupang. Program itu adalah meng-gratiskan PBB bagi warga Kota Kupang. Untuk tahap awal, kita gratiskan PBB bagi warga yang nilai PBB-nya dibawah Rp250. 000,” kata Walikota Kupang, Jonas Salean dihadapan ratusan warga Maulafa, belum lama ini.

Bacaan Lainnya

Jonas mengatakan program gratis Bayar PBB bukan sekedar wacana melainkan akan dijalankan karena sudah melakukan pengkajian secara mendalam selama ini.

“Saya tau apa yang harus saya buat untuk warga kota ini. Kita tidak sekedar wacana tapi kita benar-benar lakukan. Saya liat selama ini banyak warga terutama rakyat kecil sulit untuk lunasi PBB. Saya berpikir kenapa pemerintah tidak ambil alih saja? Sangat bisa kita lakukan tugas ini,”demikian katanya.

Berdasarkan perhitungannya, kata Jonas, ada sekitar 23 ribu wajib pajak di Kota Kupang. Dari angka tersebut, ada sekitar 5 ribuan warga yang nilai PBB-nya dibawah Rp250 ribu.
“Untuk tahap pertama, kita gratiskan wajib pajak yang 5 ribuan ini. Kita perlahan-lahan, sampai lima tahun kita gratiskan yang nilai PBB-nya dibawah Rp1 juta. Sangat bisa kita lakukan ini. Saya hitung, paling kita siapkan sekitar Rp3 miliar sampai Rp4 miliar,”ujarnya disambut tepuk tangan warga yang hadir.

Pada bagian lainnya, Walikota Kupang ini meminta warga Kelurahan Oebelo untuk menjaga infrastruktur jalan yang menghubungkan Kelurahan Belo-Kelurahan BTN yang baru saja di-hotmxi. Jalan yang menghungkan Susteran Belo-BTN pekan lalu selesai di-hotmix dan kini sudah mulus. Lampu penerangan jalan di ruas jalan itu juga sudah dipasang.

“Jalan sudah mulus, saya minta jangan gali-gali lagi. Pemuda juga jangan pakai untuk arena balap. Di sini ada Kapolsek Maulafa. Kalau ada yang balap, Kapolsek nanti yang beri tindakan,”demikian kata Jonas Salean di depan warga Maulafa. Saya lihat kecamatan Maulafa sudah banyak berubah secara fisik, terutama infrastruktur jalan dan penerangannya,” jelas Jonas.(SP/AE)

Pos terkait