Pulang Nyekar Di Makam Orang Tua, Mobil Waket DPRD TTU Di Lempar

Kefamenanu, Savanaparadise.com,- Suhu politik kian memanas menjelang H-3 pemilihan Legislatif. di Timor Tengah Utara (TTU), terjadi pelemparan mobil milik Wakil ketua DPRD TTU, Hendrikus Frengky Saunoah di lempar oleh oknum tak bertanggung jawab. Saunoah bersama keluarganya dalam perjalanan menuju Kefamenanu selepas pulang membakar lilin di kuburan mendiang orang tuanya di Maubesi, kecamatan Insana Tengah.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Savanaparadise.com, pelemparan tersebut terjadi ketika mobil yang ditumpangi Saunoah melintasi desa Susulaku A, kecamatan Insana. atas kejadian itu kaca mobil Saunoah pecah karena lemparan batu.

” Kejadiannya sekitar jam empat sore, Pak Engky Saunoah baru pulang dari bakar lilin di kuburan orang tuanya. Saat mau pulang pak Engky sudah dapat kabar kalau ada orang yang mau berniat jahat terhadap pak Engky,” ujar sumber yang tak mau diseburkan namanya ini kepada Savanaparadise.com, 06/04, di Kefamenanu.

Atas informasi tersebut, kata sumber tadi, Saunoah akhirnya menghubungi pihak kepolisian di polsek Insana untuk menjemputnya. Mendengar kabar tersebut, kata sumber, polisi menjemput Saunoah dengan mobil patroli. Dalam perjalanan menuju ke kefamenanu, Saunoah menumpang di mobil milik polisi sedangkan mobil Inova miliknya dikemudikan oleh polisi.

“ waktu kejadian itu, pak Engky menumpang di mobil patroli polisi dan mobil pak Engky di tumpangi oleg dua orang polisi. Ketika mobil patroli dan mobil milik Pak engky melewati desa Susulaku A, tiba-tiba massa yang berjumlah sekitar 30 orang melempar mobil hingga kaca rubuh semua. Jadi waktu kejadian, polisi ada di lokasi ” ujar sumber tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, Hendrikus Frengky Saunoah masih berada di Polres TTU guna memberikan keterangan. (SP)

Pos terkait