Ratusan Orang Tua Siswa SMAN 3 Oefeto Timur Mengadu ke DPRD NTT

Orang Tua Siswa SMAN 4 Oefeto Timu ketika berdialog dengan anggota DPRD NTT

Kupang, Savanaparadise.com,- Ratusan orang Tua Siswa SMAN 3 Oefeto Timur, Kecamatan Amabi Oefeto Timur, kabupaten Kupang mendatangi Gedung DPRD NTT, Kamis, 07/9. kedatangan orang tua siswa merupakan buntut dari penutupan Sekolah oleh Pemprov NTT.

Orang tua siswa ini diterima oleh Sejumlah anggota DPRD NTT di ruang rapat Kelimutu. Nampak hadir ketua Fraksi Demokrat DPRD NTT, Wisnton Rondo, Kristin Samiyati Pati, Jhon Elpi Parera, Maksimus Adipati Pari dan Ampere Seke Selan.

Bacaan Lainnya

Sebelum ke DPRD NTT, orang tua Siswa sempat mendatangi Dinas Pendidikan NTT. di Dinas Pendidikan, orang tua siswa diterima oleh Sekretaris Dinas, Alo Min.

” Dinas pendidikan Provinsi NTT menutup sekolah kami.dinas beralasan karena tidak sesuai dengan kondisi faktual,” ujar salah satu perwakilan orang tua siswa dalam dialog.

” pembentukan SMAN 3 sudah melalui proses musrangdes.karena merupakan aspirasi masyarakat melalui forum musrembangdes makanya sekolah ini ada.penutupan sekolah itu membuat kami merasa terasing dan terpinggirkan”, Jelasnya.

Winston Rondo dalam kesempatan itu mengatakan Dinas Pendidikan NTT akan dipanggil oleh DPRD untuk memberikan penjelasan.selanjutnya DPRD NTT akan turun ke lokasi untuk memantau langsung.

” pemerintah jangan mempersulit rakyat kecil apalagi pemerintah punya tugas untuk melindungi,” kata Winston.

Sementara itu Anggota DPRD NTT lainnya Jhon Elpi Parera mengatakan secara kelembagaan DPRD NTT akan memperjuangkan aspirasi orang siswa.

” DPRD NTT akan mensuport perjuangan para orang tua siswa.pasti ada jalan yang baik bagi kita semua,” jelas Elpi.(SP)

Pos terkait