Stok Sembako Kota Kupang Masih Stabil

Kupang, Savanaparadise.com,- Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Kupang, Victor Umbu Manna mengatakan bahwa stok sembako di Kota Kupang masih dalam Kondisi stabil sekalipun masih dalam keadaan cuaca ekstrim.

Menurutnya, dalam pantauan Dinas Perdagangan dan Perindustrian terjadi kenaikan memang terjadi kenaikan hingga 20% dari harga sebelumnya, hal itu juga cukup berdampak bagi inflasi daerah, tutur Umbu Manna kepada wartawan di Kantor Walikota Kupang, Rabu 16/1

Dikatakan pula bahwa Kasus lain seperti transportasi juga masih stabil, namun yang mengalami kendala terjadi pada kantong produksi dimana di sentra prudoksi seperti beras mengalami kenaikan.

Dengan demikian pemerintah mencari solusi dengan memantauan, mengawasi dan melakukan upaya pengendalian, sehingga stok sembako di gudang-gudang pengusaha tidak mengalami kemerosotan dan harga sembako pun tetap stabil, dan untuk sementara harga dan ketersediaan sembako tidak ada masalah.

Upaya pengendalian inflasi yang kita lakukan adalah mencari jalan keluar untuk intervensi harga sembako termasuk pupuk, dan kebetuhan petani lainnya, jadi ketika inflasi turun maka masyarakat kelas bawah juga mampu membeli, tutur Victor Umbu Manna. (Rey)

Pos terkait