3 Dokter Reaktif , RSD Aeramo Tutup 3 Poli

 

Mbay, Savanaparadise.com,- Managamen RSD Aeramo, Kabupaten Nagekeo melakukan penutupan sementara 3 poli. Poli yang ditutup oleh adalah Poli Anak, Poli Kebidanan dan Poli Penyakit Dalam.

Direktur RSD Aeramo, drg. Emerensiana Reni Wahyuningsi ketika dikonfirmasi membenarkan penutupan 3 poli di RSUD RSUD Aeramo. Ia mengatakan penutupan itu akibat 3 dokter poli sedang menjalani masa karantina mandiri.

Karantina mandiri yang dijalani oleh 3 dokter poli tersebut sudah sesuai protap untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

” Kita tunggu hasil SWABnya kalau negatif maka tiga poli tersebut kita akan buka lagi,” katanya Jumad, 29/05/2020.

Ia menjelaskan intuk sementara pelayanan yang di buka Poli Umum, Poli Bedah , Poli Internal, Poli obsgyn untuk periksa Ibu Hamil tanpa USG, Poli Anak dilayani oleh Dr Umum, Poli Gigi, IGD, Lab, Radiology Tetap buka jug Rawat Inap Tetap buka.(FR03)

Pos terkait