3 Masjid di TTU Bagikan Daging Kurban Untuk 3300 KK

Kefamenanu, Savanaparadise.com,- Pengurus masjid di 3 masjid yang ada di wilayah kota kefamenanu yakni masjid agung Nurul Fallah, masjid Al Mujahidin dan masjid Jami Al – Mujahirin, pada hari ini jumat 31/07/2020 melakukan pemotongan hewan kurban hari raya Idul Adha 1441 hijriyah.

Pemotongan hewan kurban dilakukan setelah dilaksanakan solat Idul Adha di masing-masing masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Pantauan media ini, di masjid Nurul Fallah disembelih 19 ekor sapi dan 55 ekor kambing, masjid Jami Al -Mujahirin 11 ekor sapi dan 62 ekor kambing serta masjid Al Mujahidin sapi 11 ekor sapi dan 40 ekor kambing.

Dengan demikian maka total hewan kurban yang disembelih pada hari raya Idul Adha pada 3 masjid di wilayah kota kefamenanu tahun ini sebanyak 198 ekor yang terdiri dari 41 ekor sapi 157 ekor kambing. Jumlah ini menurut panitia mengalami penurunan dari tahun-tahun sebelumnya.

Panitia di masing-masing masjid menuturkan bahwa daging kurban sembelihan tersebut akan dibagikan kepada para fakir miskin yang sudah di data di masing-masing masjid dengan total jumlah penerima mencapai 3300 KK yakni Masjid Nurul Fallah 1500 KK, masjid Jami Al – Mujahirin 1200 KK dan masjid Al Mujahidin 600 KK.

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten TTU Drs. Hj Muhammad Ali Kosah kepada wartawan mengungkapkan bahwa dalam pelaksanaan solat idul adha tahun ini, pihaknya tetap tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Kita ikuti semua protokolernya. Kepada setiap jemaah yang melaksanakan salat id di masing-masing masjid kita anjurkan untuk mengikuti protokoler yang ada yakni tetap jaga jarak, menggunakan masker dan cuci tangan pada tempat yang sudah disiapkan” kata Muhammad

Muhammad juga mengungkapkan bahwa setelah pelksanaan salat id dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban yang kemudian akan didistribusikan kepada fakir miskin yang sangat membutuhkan.

Ia menambahkan bahwa hewan-hewan kurban tersebut berasal dari jemaah, juga sumbangan dari pemerintah dan sumbangan perorangan.

Muhammad berpesan agar momentum idul adha ini semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa serta meningkatkan toleransi kehidupan antar umat beragama.

“Idul adha ini harus semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, mempererat kerukunan hidup antar umat beragama. Saya juga meminta agar masyarakat menghindari kerumunan selama pelaksanaan idul adha untuk mencegah penyebaran virus covid 19. (YA01)

Pos terkait