Massa Pro Omnibus Law di Kupang Teriaki Mahasiswa Yang Berdemo

 

Kupang, Savanaparadise.com,- Forum Aksi Jaga dan Selamatkan Fasilitas Umum Milik Rakyat Dari Para Pendemo Anarkis meneriaki mahasiswa yang datang berdemo di depan kantor DPRD NTT, Senin, 12/10/2020. Mahasiswa yang berdemo merupakan Forum Mahasiswa HAM dan Demokrasi.

Ketika mahasiswa membacakan pernyataan sikap, massa pro omnibus yang bergerombol diatas boulevard jalan El Tari ini terus menyoraki mahasiswa.

” Jangan bawa-bawa nama rakyat kalau merusak fasilitas umum,” kata Yandri.

” Kami mendukung pemerintah, karena Jokowi sudah bangun NTT,” jelasnya.

Setiap kali mahasiswa membacakan pernyataan sikap didepan polisi, massa yang mengaku pendukung Jokowi-Amin terus meneriaki mereka.

” Hidup NKRI, Hidup Jokowi-Amin,” teriak salah satu anggota Forum Aksi Jaga dan Selamatkan Fasilitas Umum Milik Rakyat Dari Para Pendemo Anarkis.

Meski mendapat tekanan dari massa pro pemerintah, mahasiswa dengan tenang membacakan tuntutan mereka. Usai membacakan pernyataan sikap, mereka membubarkan diri dengan tenang.(SP)

Pos terkait